Pemanfaatan Windows Socket Control Untuk Aplikasi Intranet Messenger

Bambang Kelana Simpony

Sari


Abstrak

Pengertian socket adalah interface(antarmuka) pada jaringan yang menjadi titik komunikasi antarmesin pada Internet Protocol, dan tentunya tanpa komunikasi ini, tidak akan ada pertukaran data dan informasi jaringan. Pemrograman socket adalah cara untuk menggunakan komponen/API (Application Programming Interface) socket untuk membuat sebuah aplikasi jaringan yang bekerja dengan sistem Client-Server karena dengan socket memungkinkan kita untuk melakukan suatu komunikasi data. Untuk sistem operasi Windows biasa disebut WinSock, singkatan dari Windows Socket. Untuk interkoneksi jaringan dapat digunakan dua protokol yaitu UDP dan TCP. UDP atau User Datagram Protocol mengirimkan data tanpa menghiraukan apakah data tersebut sampai ketujuan atau tidak, sedangkan protokol TCP atau  Transmission Control Protocol mengharuskan sebelum mengirimkan data harus terjalin suatu koneksi dahulu antara client dan server sehingga data dapat sampai dengan baik. Untuk Tugas Akhir ini digunakan protokol TCP yang pemrogramannya diatur pada pemrograman socket ini. Dalam pemrograman socket ada langkah-langkah pemrograman yang harus dilakukan sesuai dengan protokol yang digunakan Pada penggunaan protokol TCP ada perintah Listen dan Connect sehingga menjamin reliabilitas antara server dan client sedangkan pada protokol UDP hal itu tidak digunakan. Dari sekilas perbedaan ini, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa aplikasi socket yang menggunakan TCP memerlukan pertukaran data dua arah yang valid. Sedangkan, aplikasi socket yang menggunakan UDP lebih memprioritaskan pada pengumpulan data. Karena itu, aplikasi socket dengan TCP sering diterapkan untuk aplikasi chat, transfer file, ataupun transaksi-transaksi penting.

Kata Kunci: klien, server, winsock

 

Abstract

The interpretation from socket is an interface from a network that become a point to inter machine communication in Internet Protocol, and of course without this communication, there are no data exchange and network information. Socket programming is method how to use component API (Application Programming Interface) socket for create a network application that work with Client-Server system because with this socket enable us to carry out data communication. For operating system Windows usually said WinSock, abbreviation from Windows Socket. For network interconnection can use two protocol that is UDP and TCP. UDP or User Datagram Protocol sending data without slight over whether the data is arrive in destination or not, where as TCP protocol or Transmission Control protocol before sending data require interweave a connection between client and server, with the result that data will be arrive well. In this Tugas Akhir used TCP protocol which programming is arrange in this socket programming. In socket programming there is some programming step which have to do appropriate with protocol that used in. In TCP protocol there is Listen command and Connect command with the result that assure of reliability between server and client where as not used in UDP protocol. From this difference, so the conclusion is socket application with TCP had a need of valid two ways data exchange. Where as socket application with UDP more priority with data aggregation. As it is, socket application with TCP often used in for chat application, file transfer, or important transaction.

Key Words: client, server, winsock

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Anharku. (2017, March 17). Flowchart. Retrieved from Flowchart: http://ilmukomputer.org/wp-content/uploads/2009/06/anharku-flowchart.pdf

Kurniawan, Y. (2006). Belajar Pemrograman dari Dasar. In Belajar Pemrograman dari Dasar. Jakarta: PC+.

Masya, F., & Fiade, A. (2011). Socket Programming. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Nugroho, A. S. (2011). Implementasi Winsock Berbasis TCP/IP Untuk Membangun Aplikasi Administrator. Yogyakarta: STMIK AMIKOM.

Nurjadi, J. (2008). Pemrograman Socket Jaringan. Jakarta: PC Media.

Prasetyo, D. D. (2006). 101 Tip Trik Visual Basic 6.0. Jakarta: PT.Elex Media Komputindo.

Sopandi, D. (2008). Instalasi dan Konfigurasi Jaringan Komputer. Bandung: Informatika.

Subakti, I. (2003). Jaringan Komputer dan Internet. Surabaya: Lembaga Penelitian ITS.

Viva, V. (2008). Trik Pemrograman Jaringan dengan Visual Basic 6. Yogyakarta: Gava Media.

Wehmann, A. (2017, March 17). Visual Basic Array Tutorial. Retrieved from Visual Basic Array Tutorial: http://www.patorjk.com/programming/tutorials/vbarrays.htm




DOI: https://doi.org/10.31294/ijcit.v2i1.2770

##submission.copyrightStatement##

##submission.license.cc.by-sa4.footer##

P-ISSN: 2527-449X E-ISSN: 2549-7421
Statistik Pengunjung Jurnal IJCIT
 

Dipublikasikan oleh LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Jl. Kramat Raya No.98, Kwitang, Kec. Senen, Kota Jakarta Pusat, DKI Jakarta 10450
Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License