Rancang Bangun Sistem Reservasi Hotel Menggunakan Metode Waterfall Studi kasus: Hotel Bizz Yogyakarta
Abstract
ABSTRAKS - Hotel Merupakan Industri Yang Berkembang Sangat Cepat Seiring Dengan Perkembangan Teknologi Informasi. Bizz Hotel Didesain Untuk Memberikan Kenyamanan Bagi Para Tamunya, Salah Satu Faktor Yang Dapat Memberikan Fasilitas Kenyamanan Adalah Adanya Layanan Informasi Yang Cepat Untuk Reservasi Hotel. Beberapa Masalah Yang Biasanya Dihadapi Pihak Hotel Adalah Mobilitas Staff Yang Tinggi, Kualitas Teknik Dan Fungsional Yang Tidak Stabil, Ketepatan Waktu, Dan Ketepatan Pelayanan. Dalam Penulisan Ini Membangun Sebuah Sistem Reservasi Dengan Mengadopsi Teknologi Informasi. Model Proses Pengembangan Software Yang Digunakan Adalah Metode Waterfall, Analisa Kebutuhan Disesuaikan Dengan Sistem Berjalan Di Bizz Hotel, Kemudian Dilanjutkan Dengan Design Sistem Dan Software, Coding Dan Testing, Dan Implementasi. Penelitian Ini Menghasilkan Sistem Informasi Reservasi Hotel Menggunakan Pemrograman Delphi. User Yang Merupakan Petugas Front Office Atau Receptionist Di Hotel Dapat Melakukan Transaksi Antara Lain Booking, Checkin, Service Room, Service Restaurant, Checkout, Dan Melihat Dan Mencetak Laporan Sesuai Kebutuhan. Model Dari Sistem Reservasi Hotel Yang Dibangun Berupa Interface Yang Mudah Digunakan Oleh Pengguna Dan Menunjukkan Fungsionalitas Yang Dapat Digunakan Untuk Melakukan Transaksi Dengan Cepat Dibanding Sistem Manual Termasuk Dalam Proses Pencarian Data Dan Cetak Laporan. Tingkat Performance Dari Sistem Berdasarkan Hasil Pengujian Dengan Menggunakan Black Box Testing Menunjukkan Sistem Dapat Berjalan Dengan Baik.
Kata Kunci: Hotel Bizz, Sistem Reservasi, Waterfall
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.31294/bi.v3i1.577
DOI (PDF): https://doi.org/10.31294/bi.v3i1.577.g468
ISSN: 2338-9761