Pengaruh Kualitas Pelayanan, Promosi dan Biaya terhadap Minat Melanjutkan Pendidikan di STIKES

Rendri Purwandi Putra, Franciskus Antonius Alijoyo

Abstract


Di era perubahan cepat, peningkatan kualitas pelayanan pendidikan kesehatan, promosi program, dan pemahaman biaya pendidikan berperan besar dalam memotivasi individu untuk melanjutkan pendidikan di bidang kesehatan. Faktor-faktor ini saling terkait dan memengaruhi keputusan siswa dan calon mahasiswa dalam melanjutkan pendidikan mereka. Memahami kompleksitas hubungan antara ketiga faktor ini dapat membantu lembaga pendidikan kesehatan dalam merancang strategi yang lebih efektif untuk meningkatkan minat dan partisipasi dalam pendidikan kesehatan. Dengan demikian, penelitian ini menjadi penting dalam merumuskan solusi yang relevan dan berkelanjutan dalam pengembangan pendidikan kesehatan. Penelitian ini akan dilakukan di STIKES Kota Sukabumi dengan mengolah informasi atau data dari hasil penyebaran kuisioner yang dilakukan pada 104 mahasiswa baru. Terdapat 22 indikator pertanyaan yang dijadikan referensi untuk pengolahan data menggunakan SPSS. Hasilnya dari variabel independen dan dependen yang diuji memenuhi standar reliabel dengan nilai 0,714 untuk variabel kualitas pelayanan, 0,698 untuk variabel promosi, 0,732 untuk variabel biaya dan 0,778 untuk variabel minat, sementara hasil dari uji validitas untuk 22 indikator pertanyaan yang diajukan semua indikator dinyatakan valid karena Rhitungnya lebih besar dari Rtabel yaitu: 0,192. Berdasarkan hasil perhitungan masing-masing variabel tersebut, diketahui bahwa variabel kualitas pelayanan, promosi dan biaya sama-sama berpengaruh secara simultan terhadap variabel minat.

In an era of rapid change, improving the quality of health education services, program promotion, and understanding the costs of education play a major role in motivating individuals to continue their education in the health sector. These factors are interrelated and influence students' and prospective students' decisions in continuing their education. Understanding the complexity of the relationship between these three factors can help health education institutions design more effective strategies to increase interest and participation in health education. Thus, this research is important in formulating relevant and sustainable solutions in the development of health education. This research will be carried out at STIKES Sukabumi City by processing information or data from the results of distributing questionnaires to 104 new students. There are 22 question indicators which are used as references for data processing using SPSS. The results of the independent and dependent variables tested met reliable standards with a value of 0.714 for the service quality variable, 0.698 for the promotion variable, 0.732 for the cost variable and 0.778 for the interest variable, while the results of the validity test for the 22 question indicators asked were all declared valid because The Rcount is greater than the Rtable, namely: 0.192. Based on the calculation results for each of these variables, it is known that the variables of service quality, promotion and costs both simultaneously influence the variables of interest.


References


Alijoyo, F. Antonius & Farisa N. Putri. (2023). The Influence of Brand Experience Toward Brand Trust on New Entry Sport Product. Jurnal of Word Science Vol. 2, No. 8 Tahun 2023.

Anggraini, F., & Budiarti, A. (2020). Pengaruh Harga, Promosi, dan Kualitas Pelayanan Terhadap Loyalitas Pelanggan di Mediasi Kepuasan Pelanggan pada Konsumen Gojek. Jurnal Pendidikan Ekonomi (JUPE) Vol. 8, No. 1 Hal. 86-94.

Azkiyah, Zahratul, Ari Kartiko & M.M. Mitra Zuana. (2019). Pengaruh Kualitas Pelayanan Akademik dan Promosi Terhadap Minat Siswa Baru di Madrasah. Jurnal Nidhomul Haq Vol. 5, No. 2 Tahun 2020. ISSN: 2503-1481

Efendi, M. N., & Muhsin, M. (2019). Citra, Kualitas Lulusan, Promosi, Biaya Terhadap Minat Belajar Siswa. Economic Education Analysis Journal Vol. 8, No. 2 Hal. 834-840

Erinawati, F., dan Syafarudin, A. (2021). Pengaruh Kualitas Pelayanan, Harga, Promosi terhadap Keputusan. Valuasi: Jurnal Ilmiah Ilmu Manajemen dan Kewirausahaan Vol. 1, No. 1 Hal. 130-146.

Majhaf, Sitti Aisya. 2020. Pengaruh Promosi dan Kualitas Pelayanan Terhadap Minat Masyarakat Menabung di Bank Muamalat Palu Sulawesi Tengah. Al-Kharaj: Jurnal of Islamic and Bussines Vol. 2, No. 1

Oktaria, E.T, Kharudian, Riki Setiawan. (2023). Promosi dan Kualitas Pelayanan dalam Meningkatkan Jumlah Penerimaan Siswa Baru di Lembaga Kursus Bahasa Inggris Bandarlampung. Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol. 14, No. 1.

Purnawati, N.L.A, N.W Eka Mitariani & N.P. Nita Anggraeni. (2020). Pengaruh Kualitas Pelayanan, Kualitas Produk dan Persepsi Harga Terhadap Minat Beli Ulang di Bandung Collection Kecamatan Kuta Utara. Jurnal Values Vol. 1, No. 3 Agustus 2020. ISSN: 2721-6810

Rahayu, R. (2021). Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Persepsi Harga terhadap Loyalitas yang Dimediasi Kepuasan Pelanggan (Studi kasus pada Pelanggan Myrepublic Cabang Jakarta). Doctoral Dissertation, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta.

Saputro, Guntur Milu Ibnu Dwi Saputro dan Putri Maisara. (2022). Pengaruh Kualitas Sekolah, Promosi dan Biaya terhadap Minat Belajar di STIE Surakarta. Juremi: Jurnal Riset Ekonomi Vol. 1, No. 6 Maret 2022. ISSN: 2798-6489

Sudarman, Enjang. (2023). Pengaruh Kualitas Layanan Pembelajaran dan Kinerja Guru terhadap Kepuasan Peserta Didik di SMKN 1 Karawang. Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol. 6, No. 1 Februari 2023. 2598-4837.




DOI: https://doi.org/10.31294/swabumi.v12i1.20033

INDEXING

 

 

 

    P-ISSN : 2355-990X                       E-ISSN: 2549-5178

                     

 

Dipublikasikan oleh LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Jl. Kramat Raya No.98, Kwitang, Kec. Senen, Kota Jakarta Pusat, DKI Jakarta 10450
Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License