Sistem Informasi Simpanan dan Pembiayaan Pada Baitul Maal wat Tamwil (BMT) Al-Multazam Kabupaten Tegal
Abstract
Abstrak - Baitul Maal wat Tamwil (BMT) merupakan lembaga keuangan mikro atau balai usaha mandiri terpadu dengan kegiatan utama mengembangkan usaha-usaha produktif dan investasi dalam meningkatkan kualitas kegiatan ekonomi masyarakat kecil untuk mendorong dan menunjang kegiatan ekonomi.Oleh karena itu maksud dari penelitian adalah merancang sistem informasi simpanan dan pembiayaaan berbasis program yang dibutuhkan dalam mengelola data pada BMT Al-Multazam. Model pengembangan perangkat lunak yang dipakai adalah model Software Development Life Cycle (SDLC) yaitu proses mengembangkan atau mengubah suatu sistemĀ perangkat lunak dengan menggunakan model-model dan metodologi yang banyak digunakan antara lain model waterfall meliputi Analisis kebutuhan perangkat lunak, Design, Code generation, Testing dan Support. Proses bisnis dalam kegiatan BMT Al-Multazam diawali dengan pendaftaran nasabah, simpanan, penarikan simpanan, permohonan pembiayaan, pembayaran angsuran hingga proses laporan. Pengujian dilakukan dengan metode black box mensyaratkan bentuk skenario-skenario dengan berbagai variasi masukan dan memastikan sebuah bentuk keluaran sebagai syarat lulus pengujian. Hasil dari penelitian dan skenario pengujian yang dijalankan menghasilkan bahwa merancang program aplikasi desktop dapat membantu kelancaran proses informasi pada BMT Al-Multazam, sehingga memberikan informasi yang tepat guna bagi penggunanya. Mempercepat proses pendaftaran anggota, simpan pinjam serta laporan. Dengan adanya sistem informasi ini maka sistem keamanan dan keakuratan datanya lebih terjamin.
Kata kunci : Sistem informasi, Pembiayaan keuangan, Lembaga syariah
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.31294/evolusi.v3i2.649
ISSN: 2657-0793 (online). ISSN: 2338-8161 (print)