Komparasi Algoritma Support Vector Machine Dan Naïve Bayes Dengan Algotima Genetika Pada Analisis Sentimen Calon Gubernur Jabar 2018-2023
Abstract
Abstrak – Kontestasi politik dalam penentuan menjadi pemimpin tingkat provinsi dalam hal ini gubernur jawa barat 2018-2023. Masyarakat yang memberikan opininya berupa tweet pada media sosial twitter menentukan bentuk dukungan atau tidaknya, sehingga perlu adanya analisis sentimen terhadap calon Gubernur agar mengetahui tingkat kepercayaan masyarakat serta terbentuk citra kepada calon Gubernur Jawa Barat 2018-2023. Akan tetapi membaca keseluruhan tweet yang tersebar dalam twitter yang berkaitan dengan masing-masing calon gubernur akan memakan waktu dan membingungkan dalam pengambilan keputusan. Klasifikasi sentimen akan mengurai masalah mengenai opini, pendapat, emosi dan prilaku dengan studi komputasi. Metode klasifikasi yang akan dibahas dalam penelitian yaitu dengan algoritma Naïve Bayes serta Support Vector Machine. Penentuan fitur menentuka hasil akurasi, dalam penentuan fitur seleksi digunakan Genetic Algorithm agar dapat meningkatan akurasi pengklasifikasian pada Support Vector Machine dan Naive Bayes. Perolehan penelitian ini yaitu klasifikasi teks dalam pola negatif atau positif dari tweet calon gubernur jawa barat 2018-2023. Pada dataset tidak seimbang Support Vector Machine menghasilkan rata-rata akurasi 92.61% dengan AUC 0,950, Naive Bayes menghasilkan rata-rata akurasi 93,29% dengan AUC 0,525, Support Vector Machine berbasis Genetic Algorithm menghasilkan rata-rata akurasi 93,03% dengan AUC 0,869, Naive Bayes berbasis Genetic Algorithm menghasilkan rata-rata akurasi 92,85% dengan AUC 0,543. Hasil ini menunjukan bahwa Support Vector Machine dapat digunakan untuk membangun deteksi tweet klasifikasi positif dan negatif dengan tingkat akurasi yang tinggi. Kebaruan dari penelitian ini adalah bahwa Support Vector Machine dapat digunakan untuk mendeteksi tweet pada dataset twitter berbahasa indonesia penulis.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Aggarwal, C. C. (2015). Data Mining. https://doi.org/10.1007/978-3-319-14142-8
Alfiah, F., Susanti, E., Kristinna, J., Ardiansyah, O. R., & Pradipta, D. (2015). Manfaat Menganalisis Pengaruh Sosial Media. 6–8.
Balahur, A., Mihalcea, R., & Montoyo, A. (2014). Computational approaches to subjectivity and sentiment analysis: Present and envisaged methods and applications. Computer Speech and Language, 28(1), 1–6. https://doi.org/10.1016/j.csl.2013.09.003
Basari, A. S. H., Hussin, B., Ananta, I. G. P., & Zeniarja, J. (2013). Opinion mining of movie review using hybrid method of support vector machine and particle swarm optimization. Procedia Engineering, 53, 453–462. https://doi.org/10.1016/j.proeng.2013.02.059
Bohang, F. K. (2017). Twitter 280 Karakter Resmi di Seluruh Dunia. Retrieved from tekno.kompas.com website: https://tekno.kompas.com/komentar/2017/11/08/08340057/twitter-280-karakter-resmi-di-seluruh-dunia
Crc, H., Hofmann, M., & Chisholm, A. (2016). Text Mining and Visualization Case Studies Using Open Source Tools.
Han, J., Kamber, M., & Pei, J. (2012). Data Mining: Concepts and Techniques. In San Francisco, CA, itd: Morgan Kaufmann. https://doi.org/10.1016/B978-0-12-381479-1.00001-0
Indrayuni, E. (2016). Analisa Sentimen Review Hotel Menggunakan Algoritma Support Vector Machine Berbasis Particle Swarm Optimization. Jurnal Evolusi Volume 4 Nomor 2 - 2016, 4(2), 20–27.
Jo, T. (2018). Text Mining. In Springer, Cham. https://doi.org/10.1016/B978-0-12-396963-7.00010-6
Ramesh, B., & Sathiaseelan, J. G. R. (2015). An Advanced Multi Class Instance Selection based Support Vector Machine for Text Classification. Procedia Computer Science, 57, 1124–1130. https://doi.org/10.1016/j.procs.2015.07.400
Sarlan, A., Nadam, C., & Basri, S. (2015). Twitter Sentiment Analysis. ArXiv:1507.00955 [Cs, Stat], 212–216. https://doi.org/10.1109/ICIMU.2014.7066632
Wahyudi, M., & Putri, D. W. I. A. (2016). ALGORITHM APPLICATION SUPPORT VECTOR MACHINE WITH GENETIC ALGORITHM OPTIMIZATION TECHNIQUE FOR SELECTION FEATURES FOR THE ANALYSIS OF. 84(3).
Witten, I. H., Frank, E., Hall, M. A., & Pal, C. J. (2016). Data Mining: Practical Machine Learning Tools and Techniques. Data Mining: Practical Machine Learning Tools and Techniques, 1–621.
Zukhri, Z. (2014). Algoritma Genetika : Metode Komputasi Evolusioner untuk Menyelesaikan Masalah Optimasi. Yogyakarta: Andi.
DOI: https://doi.org/10.31294/jtk.v6i1.6866
Copyright (c) 2020 Deni Gunawan, Dwiza Riana, Dian Ardiansyah, Fajar Akbar, Salman Alfarizi
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
ISSN: 2442-2436 (print), and 2550-0120